Menulis Buku = Membangun Rumah

JasaPenulisanBuku.com – menulis buku membangun rumah. Sesekali saya cerita bagaimana keseruan saya melayani para klien penulisan buku ya,

Apa saja sih yang pernah saya kerjakan sebagai penulis, atau tepatnya penulis biografi dan ghost writer, karena dalam tim kami saat ini saya lebih fokus di dua jenis penulisan ini :

  1. Menulis buku yang hanya dicetak 1 eksemplar

Ini aneh tapi memang nyata adanya. Terjadi di sekitar tahun 2014, dimana ada seorang yang ingin menulis buku autobiografi yang nanti akan diberikan pada anaknya. Dia bercerita sangat jujur bahwa anaknya adalah anak angkat dan bingung bagaimana akan menjelaskannya pada sang anak.

Akhirnya diputuskan untuk menulis satu buku yang nanti akan dibaca anaknya saat dia sudah menikah. Alasannya simple saat menikah sudah ada orang lain yang menguatkannya selain orang tua angkatnya (dia dan istrinya). Saat itu ia memilih saya menuliskannya karena menurutnya tulisan saya mudah menyentuh hati, simple dan mudah dicerna.

Benar gak sih ?

  1. Meneruskan penulisan vendor yang “vacum” bingung mau ngapain

Ini sebenarnya jarang terjadi. Sebuah vendor jasa penulisan dengan klien perusahaan elektronik yang saat itu berusia 50 tahun, membuat buku sejarah. Sang vendor bingung karena ada beberapa bagian yang sudah entah berapa kali revisi tidak rampung juga, akhirnya menyerahkannya pada kami.

Dan Alhamdulillah hasil polesan dari tim kami langsung diterima.

Kenapa bisa terjadi ?

Menulis sejarah perusahaan itu sejatinya sama dengan menulis biografi. Jika tidak pernah menulis biografi jangan coba untuk menulis sejarah perusahaan karena hasilnya pasti kaku, tanpa ruh.

  1. Meneruskan penulisan seorang dosen yang kurang 1 bab

Ini sekilas memang tidak lazim, tapi begitulah kenyataannya. Hingga saat ini meski hanya S 1 saya tidak  jarang membantu para akademisi untuk menuntaskan penulisan buku  mereka.  Awal menerima job seperti ini datanga saat seorang dosen merasa kesulitan menuntaskan 1 bab untuk bukunya, maka saya bantu hingga selesai.

Entah kenapa setelahnya pekerjaan menulis sejenis datang. Ada yang baru menulis bukunya untuk daftar isi saja, satu bab saja, setengah jadi atau beragam progress dan permasalahan yang intinya tidak bisa melanjutkan lagi, karena alasan tehnik, kesibukan, dll beliau-beliau ini akhirnya menyerahkan kepada tim kami.

Bagi Anda yang mengalaminya boleh ya menghubungi saya untuk masalah ini (promosi nih)

Ada juga pekerjaan lain terkait penulisan yang saya lakukan misalnya :

  1. Membantu sebuah PH mencari penulis sekaligus sutradara

Ini lebih unik lagi. Sebuah calon klien yang tidak jadi menjadi klien kami ternyata tetap keep contact dan pada suatu waktu stafnya menchat saya,

“Mas Iwan bisa tidak dicarikan penulis yang selain bisa nulis nanti menjadi surtadara untuk sebuah film yang mengangkat budaya kesultanan tertentu ?”

Dari sekian tim penulis kami ada yang saya nilai cocok, maka dia terimalah job itu.

  1. Membantu sesama penulis mendapatkan klien

Ada banyak penulis hebat di Indonesia. Tapi tidak banyak penulis yang tahu akan pentingnya writerpreneur. Ini sama dengan banyak koki yang hebat, tapi sedikit koki yang selain mahir masak juga mahir menjual keahlian masaknya.

Mengapa ini bisa terjadi ?

Kemungkinan besar adalah karena sudah terlalu lama berada di zona nyaman mengerjakan proyek dari atasan. Atau dengan kata lain kurang terlatih untuk mendapatkan proyek yang baru dari klien yang ada diluar lingkaran redaksinya.

Untuk hal ini tidak tanggung-tanggung, bahkan sebuah penulis dengan berbagai penghargaan pun pernah menghubungi saya untuk ini. Dia merasa kurang bisa mendapatkan klien barunya dan meminta bantuan saya untuk mendapatkan klien.

Karena saya sudah ada tim, maka biasanya setiap proyek penulisan yang masuk saya prioritaskan untuk tim saya dulu, bukan orang baru yang berminat untuk bersinergi.

 

Itulah sekilas tentang beraga klien di jasa penulisan kami. menulis buku ibarat membangun rumah, dibutuhkan tukang yang ahli, material pilihan dan perencanaan yang baik agar rumah impian bisa terwujud.

Bagi Anda yang punya keinginan menulis buku, jika terkendala dengan tehnik atau waktu (kesibukan), bisa menggunakan jasa kami untuk mengeksekusinya.

Silahkan berkunjung ke website kami ….. PenulisKreatif.com

Cukup klik no WA yang tertera (0822 3000 3636), maka itu akan terhubung dengan kontak kami.

Semoga bermanfaat.

BERGABUNG BERSAMA KAMI
I agree to have my personal information transfered to MailChimp ( more information )
Bergabunglah dengan lebih dari 3.000 orang yang telah menerima email rutin dari saya, dan pelajari cara menulis kreatif di sosial media, artikel blog dan buku. Siapa tahu ini bisa menjadi penghasilan sampingan bahkan utama Anda
Email Anda aman bersama kami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

                           PERKENALAN    

Iwan Wahyudi adalah Penulis Biografi, Ghost Writer dan Penulis Konten Perusahaan yang telah berpengalaman selama 12 tahun. 

Sebagai penulis telah membantu 50 + klien personal menyelesaikan penulisan bukunya. Ia bersama tim juga telah menyelesaikan puluhan konten perusahaan, baik berupa laporan (seperti annual report, sustainability report, CSR report) maupun yang berupa buku dokumentasi dan informasi (seperti buku sejarah dan majalah perusahaan).

Atas pencapaiannya ia juga  mendapatkan kepercayaan untuk membantu penerbitan buku kuliah berbagai universitas yang ada di Indonesia. Dengan cara ini ia memberi sumbangsih untuk turut mencerdaskan anak bangsa. 

Ia akan tetap membuka peluang kerjasama dengan pihak manapun; pribadi, perusahaan, instansi, organisasi, lembaga pendidikan dan yang lainnya untuk menghasilkan buku yang kreatif dan berkualitas dari segi isi dan tampilan.

Minat bekerja sama ? Silahkan WA di 0822 3000 3636